Wednesday, August 7, 2013

Sudah lama saya tidak muncul di Blog ini ya karena banyak kesibukan didunia nyata mumpung ada waktu luang jadi saya meyempatkan untuk update postingan di blog ini.
Oke yang saya akan posting kali ini adalah tentang linux, kenapa saya posting tentang linux sebab saya baru migrasi ke linux (tapi ga sepenuhnya migrasi dan masih ada os windows di laptop saya :D). Alasan saya migrasi ke linux adalah karena pingin belajar dengan OS yang satu ini dan apalagi OS yang satu ini stabil dan lebih menawan dari windows. Serta OS ini Free tidak perlu beli license yang mahal seperti windows, Free dalam versi ini artinya bukan berarti Free semuaanya karena masih ada juga yang berbayar untuk mendapatkan fitur-fitur yang lebih lengkap lagi. tapi saya disini hanya memakai yang versi freenya.

yap sekarang saya jelaskan dulu penjelasan tentang linux . Linux (diucapkan ˈlɪnəks atau /ˈlɪnʊks/) adalah nama yang diberikan kepada sistem operasi komputer bertipe Unix. Linux merupakan salah satu contoh hasil pengembangan perangkat lunak bebas dan sumber terbuka utama. Seperti perangkat lunak bebas dan sumber terbuka lainnya pada umumnya, kode sumber Linux dapat dimodifikasi, digunakan dan didistribusikan kembali secara bebas oleh siapa saja.

Nama "Linux" berasal dari nama pembuatnya, yang diperkenalkan tahun 1991 oleh Linus Torvalds. Sistemnya, peralatan sistem dan pustakanya umumnya berasal dari sistem operasi GNU, yang diumumkan tahun 1983 oleh Richard Stallman. Kontribusi GNU adalah dasar dari munculnya nama alternatif GNU/Linux.

Sekarang lanjut kesejarahnya Sistem operasi Unix dikembangkan dan diimplementasikan pada tahun 1960-an dan pertama kali dirilis pada 1970. Faktor ketersediaannya dan kompatibilitasnya yang tinggi menyebabkannya dapat digunakan, disalin dan dimodifikasi secara luas oleh institusi-institusi akademis dan pada pebisnis.

Lanjut lagi bagaimana linux dikasih logo pinguin ini dia penjelasannya Logo Linux (Tux) dimulai saat Linus Torvalds sedang berjalan-jalan di taman Perth. Saat sedang berjalan itu lah Linus Torvalds di patok oleh seekor Pinguin dan demam selama berhari-hari. Ia berfikir bahwa karakter pinguin cocok untuk menjadi logo dari sistem operasi barunya itu. Maka diadakan sebuah kompetisi untuk mendesain Logo Linux yang baru, dan kompetisi itu dimenangkan oleh Larry Ewing yang berhasil menggambarkan seekor pinguin yang sedang duduk.

Oke cuma segini yang bisa saya jelaskan dalam postingan ini. Semoga postingan ini bermanfaat bagi para pembaca. jika ada salah kata maafkanlah penulis :D salam super.

sumber:http://id.wikipedia.org/wiki/Linux

0 comments:

Post a Comment